Kata Sambutan Ketua Dalam Program Kerja Tahunan Gereja Keren

Selamat malam,

Kali ini saya akan membahas mengena contohi sambutan program kerja gereja. Teman-teman tidak bisa di pungkiri setiap awal tahun gereja pastikan melakukan suatu rapat untuk merencanakan suatu anggaran dan belanja serta apa yang akan di lakukan selama satu tahun ke depan atau bisa juga di sebut dengan program kerja tahunan. Terutama gereja Toraja yang sudah memiliki beberapa organisasi intra gereja, seperti PKBGT, PWGT, PPGT, dan SMGT. Mungkin teman-teman bertanya mengapa saya membahas “sambutan” , karena dalam susunan rapat ada sambutan dari pengurus (ketua), Nah terkadang kita bertanya-tanya apa yang akan saya sampaikan selaku ketua. Langsung saja saya akan memberikan contoh sambutannya untuk membantu teman-teman saat mengalami hal tersebut.
kata sambutan ketua dalam program kerja-pixabay.com

Syalom,

Sidang rapat yang terkasih dalam Kristus,

Dalam perjalanan kita dalam program kerja di tahun lalu, ada begitu banyak suka duka kehidupan yang telah kita lalui, karena itu sehubungan dengan kegiatan kita, apa yang akan kita programkan di tahun ini, marilah kita melihat pengalaman-pengalaman kita di tahun lalu, sehingga dari pengalaman itu kita dapat melihat, apakah sudah membawa dampak positif dalam kehidupan kita secara khusus pertumbuhan iman kita, karena setiap apa yang kita programkan ada tujuan, ada harapan, bukan hanya hitam di atas putih. Tetapi, setiap kita ada program pasti ada sesuatu yang kita dapatkan, tidak mungkin kita mau melakukan sesuatu tanpa ada tujuan, karena itu saya mengajak kita untuk melihat sebelum kita menetapkan konsep yang yang telah kami tawarkan selaku pengurus kepada kita yang hadir saat ini. Saya mau mengatakan bahwa marilah kita betul-betul melihat apa yang ingin kita capai, apa yang kita harapkan, sehingga jangan kita melihat program di atas program, yang penting ada program kita. Tetapi, yang pertama harus di lihat adalah pertumbuhan iman kita, bukan hanya selaku pengurus tetapi pertumbuhan iman anggota yang ada di jemaat kita.

Sidang rapat yang terkasih dalam Kristus,

Saya kira itu yang paling utama ketika kita mau merancang segala sesuatu sehubungan dengan program kerja kita di tahun ini. Marilah kita betul-betul mengikuti rapat ini dengan baik, marilah kita menyumbangkan pola pikir kita, sehingga apa yang kita programkam ini dapat menumbuhkan iman kita selaku pengurus maupun anggota.Sekian penyampaian dari saya, jika ada hal-hal yang kurang berkenan di hati kita mohon di maafkan. Sehingga tidak mengurangi semangat kita untuk mengikuti rapat ini. Terima Kasih.



Sekian dulu postingan dari saya, jika ada kekurangan tolong di tambahkan dan jika ada kelebihan mohon di kembalikan…Hehehe

TUHAN YESUS MEMBERKATI

Dapatkan Resep Terbaru dari Resepta.com

0 Response to "Kata Sambutan Ketua Dalam Program Kerja Tahunan Gereja Keren "

Posting Komentar